BuliranNews, SULA - Ratusan penumpang yang terlanjur naik ke Kapal Motor Alsudais 21 yang tengah sandar di Pelabuhan Sanana, Kabupaten Kepulauan Sula, Maluku Utara pada Sabtu (7/5), terpaksa diturunkan paksa. Hal itu terpaksa dilakukan, karena mereka tak mengantongi tiket perjalanan untuk bisa diangkut kapal motor tersebut.Pantauan cermat sejak pukul 18.00 WIT hingga 19.00 WIT, para penumpang hendak menaiki Kapal motor Alsudais 21 rute Kota Ternate dan Kota Manado, Sulawesi Utara.
Bendahara Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan (KUPP) Kelas III Sanana, Fadli, mengatakan penumpang yang memadati pelabuhan rata-rata tidak memiliki tiket."Setelah KUPP bersama TNI-Polri menggelar sweeping, ternyata banyak calon penumpang di atas kapal yang tidak memiliki tiket. Jadi terpaksa kami turunkan," ujar Fadli.
Sekadar informasi, harga tiket rute Kepulauan Sula-Kota Ternate sebesar Rp 300 ribu per orang. Sedangkan Kepulauan Sula-Kota Manado Rp450 ribu per orang. (*/kpr)
Editor : Buliran News