Buliran.com - Jakarta,
Sejumlah rekan artis hingga kerabat mulai mendatangi rumah duka penyanyi solo perempuan Indonesia, Titiek Puspa di Jalan Pancoran Raya Timur Nomor 21, Jakarta Selatan pada Kamis (10/4/2025) malam.
Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten
Pantauan awak media di rumah duka, sejumlah rekan artis yang menyambangi rumah duka di antaranya Asri Welas, Indy Barends, hingga Inul Dararista. Tidak hanya itu Istri Eks Menkopolhukam Hadi Tjahjanto Nanik Istumawati dan Mantan Gubernur DKI Jakarta Sutiyoso atau Bang Yos juga tampak hadir di rumah duka. Adapun, Jenazah penyanyi solo perempuan Indonesia, Titiek Puspa telah tiba di rumah duka di Jalan Pancoran Raya Timur Nomor 21, Jakarta Selatan.
Di lokasi, jenazah tiba pukul 20.05 WIB. Mobil ambulans itu datamg tanpa patwal dengan diikuti satu mobil di belakangnya. Mobil yang membawa jenazah langsung memasuki halaman rumah duka. Jenazah Titiek pun langsung dibawa menuju ke dalam rumah.
Titiek akan dimakamkan di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan pada Jumat (11/4/2025) siang.
Editor : Redaktur Buliran